Visitasi Pendirian MTs Insan Mulia Jimbaran

  • 2019-03-25 16:12:00
  • Oleh: kemenag
  • Dibaca: 1128 Pengunjung
Visitasi Pendirian MTs Insan Mulia Jimbaran

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Badung, Bapak Drs. I Gusti Agung Gd Manguningrat, M.Ag  bersama Kepala Seksi Kependidikan Islam H. Abas, S.Pd.I, M.Pd.I dan tim berkunjung ke Yayasan Insan Mulia Bali pada hari Rabu, 20 Maret 2019. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari permohonan perijinan pendirian MTs. Insan Mulia.

Kedatangan tim visitasi pendirian MTs. Insan Mulia ini dimulai dengan pengecekan sarana prasana madrasah dan perangkat pembelajaran yang akan di gunakan. Setelah acara ramah tamah di Gedung MTs Insan Mulia Bali yang nyaman, megah dan modern, tim visitasi ditemani oleh Ibu Rukami Ardianti selaku Ketua Yayasan Insan Mulia, para Dewan Pembina, Dewan Penasihat Yayasan Insan Mulia dan para guru menuju ke Gedung MI Insan Mulia untuk acara penyambutan secara resmi. Dalam acara tersebut tim visitasi dihibur oleh persembahan siswi kelas 5 MI Insan Mulia yang memainkan biola, gitar dan bernyanyi. Dalam sambutannya Bapak Manguningrat memberi nasihat kepada para guru yaitu “Mengajarlah karena ibadah, maka kita akan menikmati setiap pekerjaan itu”

 

Pendirian MTs Insan Mulia salah satunya dilatar belakangi oleh permintaan dan kebutuhan masyarakat muslim terhadap sekolah Islam jenjang SMP/MTs yang berkualitas dan berkompeten setara dengan boarding school. MTs Insan Mulia merupakan lembaga yang dapat mencetak generasi yang cerdas intelektual, emosional dan spiritual yang berkarakter dan berdaya saing. Dengan menerapkan metode yang dirancang khusus untuk menghafal Al Quran, para lulusan MTs Insan Mulia nantinya akan dapat hafal minimal 5 Juz dalam 3 tahun. 


Media


Visitasi Pendirian MTs Insan Mulia Jimbaran 

  • 2019-03-25 16:12:00
  • Oleh: badungkab
  • Dibaca: 1128 Pengunjung